RAKOR KEARSIPAN KABUPATEN BANYUMAS

Dilihat : 14510 Kali, Updated: 12 03 2015 14:28:01
RAKOR KEARSIPAN KABUPATEN BANYUMAS

Kantor Perpustakaan dan Arsip Daerah (Perpusarda) Kabupaten Banyumas sebagai Lembaga Kearsipan Daerah (LKD) telah berbenah diri sesuai dengan tugas, pokok, dan fungsinya di bidang perpustakaan dan kearsipan. Kegiatan sosialisasi atau pemasyarakatan arsip pun sudah berjalan baik di lingkungan internal pemerintah daerah maupun masyarakat. Misalnya kegiatan pembinaan, monitoring dan evaluasi (monev) arsip ke unit-unit kerja, seperti dinas lemtekda sampai dengan pembinaan arsip ke pemerintah desa di Kabupaten Banyumas. Adapun sosialisasi arsip yang ditujukan untuk masyarakat umum adalah dengan diadakannya pameran buku dan arsip serta lomba-lomba yang berkaitan dengan kedua bidang itu (tahun 2002, 2013).

 

Pada hari Rabu tanggal 11 Maret 2015, di Ruang Rapat Kantor Perpusarda Kabupaten Banyumas diadakan kegiatan Rapat Koordinasi (Rakor) Kearsipan yang diikuti oleh para Kasubbag TU dan Staf tenaga pengelola arsip dari dinas/lemtekda (30 SKPD) di lingkungan Pemkab Banyumas. Kemudian untuk hari Kamis tanggal 12 Maret 2015 kegiatan serupa ditujukan untuk para Kasubbag Umum dan Staf tenaga pengelola arsip pada kecamatan dan kelurahan sekabupaten Banyumas, dengan rincian 27 kecamatan pada Sesi I dan 30 kelurahan pada Sesi II.

 

Pada kesempatan itu Kepala Kantor Perpusarda Kabupaten Banyumas didampingi pejabat struktural (Kasi Pembinaan Perpustakaan dan Arsip) dan fungsional Arsiparis di unit kerja tersebut berkenan memberikan sambutan dan pembukaan kegiatan rakor tersebut. Acara yang semula akan dibuka oleh Asekbang Kesra Sekda Kabupaten Banyumas dibatalkan karena pada waktu yang sama ada acara rapat rencana kegiatan hari jadi Provinsi Jawa Tengah yang akan diselenggarakan di Banyumas.

 

Kepala Kantor Perpusarda Kabupaten Banyumas menyampaikan tentang penting dan urgennya arsip bagi kita sebagai pribadi, masyarakat, dan pemerintah. Banyak hal yang dapat menjadikan kita rugi dengan ketidakberadaan dokumen yang kita miliki, karena kurang hati-hati, teledor, dan mengabaikan arsip. Biasanya kalau sudah terjadi sesuatu yang tidak diinginkan baru terasa sangat rugi, sedih, dan menderita luar biasa manakala kita tidak bisa menemukan atau kehilangan arsip yang kita miliki.

 

Kita perlu belajar dari pengalaman bahwa terabaikannya pengelolaan arsip dapat menimbulkan permasalahan yang kompleks. Sebagai contoh adalah status pengelolaan dan pemanfaatan kawasan perdagangan Kebondalem dan kompleks tempat hiburan Tirtakembar Bancarkembar di Purwokerto -- aset Pemerintah Kabupaten Banyumas yang sampai sekarang dinilai masih belum jelas nasibnya. Pemkab Banyumas digugat miliaran rupiah oleh pengusaha Made Widiana di pengadilan karena dokumen yang mendukung masalah tersebut tidak terpenuhi.

 

Amburadulnya sistem pengelolaan arsip dan dokumen dapat menimbulkan masalah serius sehingga terjadi ketidakjelasan status legal formal perjanjian yang berkaitan dengan pihak lain. bahwa pemerintah daerah sebagai lembaga birokrasi di daerah berkewajiban juga untuk menyimpan dan mengelola arsip dan dokumen penting yang menyangkut aset daerah sehingga tidak perlu keteteran bila permasalahan itu mengemuka kembali.

 

Akibat rendahnya perhatian terhadap keberadaan arsip dan pengelolaannya menyebabkan aset daerah yang mestinya dapat berfungsi dan memberikan masukan bagi pendapatan daerah dan masyarakat setempat menjadi terbengkalai dan masalahnya pun menjadi berlarut-larut. Kalaupun itu dikelola oleh pihak ketiga (pengembang), maka status perjanjiannya pun menjadi tak jelas, mengambang, dan tidak mempunyai kekuatan hukum.

 

Oleh Karena itu, Kantor Perpusarda Kabupaten Banyumas sebagai Lembaga Kearsipan Daerah (LKD) akan terus berupaya mengadakan penyelamatan dan akuisisi arsip dari lembaga pencipta arsip agar arsip yang penting dan bernilai guna tidak sampai lenyap dan bisa dipertahankan, sehingga kita masih mempunyai rekam jejak kegiatan pembangunan dan sejarah perjalanan bangsa, terutama di Kabupaten Banyumas.

 

Rakor dilanjutkan dengan pengarahan teknis dari Arsiparis Kantor Perpusarda Kabupaten Banyumas samapi dengan usai. (Warsito)

 

 

Foto Terkait Kegiatan :

 

 

Foto 1

kegiatan Rapat Koordinasi (Rakor) Kearsipan di Ruang Rapat Kantor Perpustakaan dan Arsip Daerah Kabupaten Banyumas.

foto rakor

 

Foto 2

kegiatan Rapat Koordinasi (Rakor) Kearsipan di Ruang Rapat Kantor Perpustakaan dan Arsip Daerah Kabupaten Banyumas.

foto rakor

 

Foto 3
kegiatan Rapat Koordinasi (Rakor) Kearsipan di Ruang Rapat Kantor Perpustakaan dan Arsip Daerah Kabupaten Banyumas.

foto rakor

Komentar