PAMERAN SURAKARTA 11-13 Okt 2018

Dilihat : 5853 Kali, Updated: Senin, 05 November 2018
PAMERAN SURAKARTA 11-13 Okt 2018

Dalam rangka meningkatkan minat baca masyarakat di wilayah Provinsi Jawatengah, Dinas Arsip dan Perpustakaaan Provinsi Jawatengah Menyelenggarakan Pamameran Buku dan Arsip yang bertempat di Surakarta terpatnya di Hypermarket Assalam Surakarta selama 3 hari mulai tanggal 11 s.d 13 Oktober 2018 yang di ikuti oleh Dinas Arsip dan Perpustakaan yang ada di Provinsi Jawatengah dan bebrapa UMKM di wilayah Surakarta.

Pembukaan Pameran Perpustakaan dan Arsip se-Jateng serta launching Duta Baca Jateng diawali dengan pertunjukan Tari Saman Kesenian asal Suku Gayo, Aceh, di Assalaam Hypermarket, Jalan Ahmad Yani, Kecamatan Kartasura, Kabupaten Sukoharjo, Kamis 11 Oktober 2018;

Kepala Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Provinsi Jateng, Muhammad Masrofi menjelaskan, pameran bertajuk “Budaya Literasi untuk Pengembangan Perpustakaan dan Arsip” itu, merupakan yang kedua setelah sebelumnya digelar di Semarang. Adapun peserta dari Dinas Kearsipan dan Perpustakaan yang berada di 35 kabupaten/kota se-Jateng akan menampilkan stan-stan di dalam pusat perbelanjaan modern itu sejak tangal 11-13 Oktober;

Asisten Administrasi Sekda Provinsi Jateng Budi Wibowo yang mewakili Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo saat membuka acara itu menekankan, perpustakan dituntut milenal dan impresif. Karena saat ini budaya membaca berkunjung ke perpustakaan, mendapat tantangan dari era yang serba teknologi. Di antaranya digempur oleh gadget, tablet hingga ponsel-ponsel canggih;

Pembukaan pameran berjalan dengan lancar, masing-masing peserta menyiapkan personel jaga piket, pameran berjalan dengan meriah mulai pukul 08:00-21:00WIB.

Hari kedua pameran di buka seperti yang sudah dijadwalkan mulai pukul 08:00WIb dan tutup pada pukul 21:00WIb dengan peserta jaga stand yang sudah ditentukan dan bergantian dari mulai pukul 08:00-14:00 dan 14:00-21:00Wib.

Hari ketiga seluruh stand pameran memasuki sesi Loading-out pembongkaran stand pameran yang dimulai pada pukul 15:00WIB setelah kegiatan resmi ditutup oleh Kepala Bidang Pengembangan Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Jawa Tengah;

Komentar